Jaga Kesehatan Mental dengan beberapa cara
Kesehatan

Jaga Kesehatan Mental Dengan Cara-Cara Ini, Yuk!

Sebagaimana kesehatan fisik, kesehatan mental pun harus jadi perhatian. Mental yang sehat, tentu berperan juga terhadap kesejahteraan hidupmu. Dengan mental yang sehat, kita akan lebih mudah menangani stres, berhubungan dengan orang lain, dan juga menyelesaikan masalah.

Kesehatan mental sendiri merupakan kesejahteraan yang meliputi aspek emosional, psikologis dan juga sosial. Kesehatan mental remaja, anak-anak, hingga dewasa, harus sadar kalau mental yang sehat adalah suatu hal yang penting dalam kehidupan. Ada beberapa langkah yang bisa kamu lakukan untuk membuat mentalmu tetap sehat.

Mengatakan hal positif kepada diri sendiri

Penilaian kita pada diri sendiri adalah hal pertama yang wajib kita perhatikan. Pastikan kamu mempercayai dan meyakini dirimu sendiri. Ini akan berpengaruh pada kondisi perasaan kita, lho. Bila kita bisa mengatakan hal-hal yang positif pada diri sendiri, seperti ‘aku bisa’, ‘aku mampu’, ‘aku yakin akan melewati semua masalah ini’, maka kamu pun akan tumbuh jadi pribadi yang kuat.

Namun, sebaliknya, bila kamu sendiri saja sudah memandang dirimu secara negatif, maka siapa lagi yang akan mempercayai kemampuanmu sendiri? Ini pun akan membuat motivasi serta harga dirimu menurun. Mulai sekarang, katakana hal-hal baik pada dirimu sendiri ya!

Bersyukur

Selalu bersyukur bisa menjaga kesehatan mental
Source: Bola.com

Tahukah kamu, rasa bersyukur ternyata berkaitan dengan peningkatan kesejahteraan, kesehatan mental dan juga kebahagiaan kita, lho. Dengan bersyukur akan segala hal yang kamu miliki ataupun yang tidak kamu miliki, dan bersyukur akan segala hal yang terjadi dan tidak terjadi di hidupmu, maka ini akan membuat mental kita pun jadi semakin sehat.

Dengan bersyukur, kita pun akan lebih mudah bahagia dengan hal-hal kecil dan sederhana. Kita pun jadi pribadi yang tidak mudah iri atau dengki dengan keberhasilan orang lain, sehingga hati dan perasaan pun akan terus positif.

Membantu orang lain

Percaya atau tidak, ketika kamu melakukan sesuatu untuk membantu orang lain, maka bukan orang lain saja yang bahagia, namun hatimu pun akan ikut merasakan hal yang sama. Bukan hanya itu saja, membantu orang lain juga bisa memicu munculnya perasaan menghargai diri sendiri. Nah, kalau kamu ingin membuktikan efek tersebut, coba deh membantu orang di sekitarmu.

Fokus satu hal di satu waktu

Kata ‘overthinking’ mungkin bukan hal yang asing lagi bagi banyak orang. Nah, kebiasaan overthinking ini maksudnya adalah memikirkan segala hal di satu waktu, bahkan hal-hal kecil yang sebenarnya tidak terlalu penting atau bisa dipikirkan nanti.

Kebiasaan overthinking ini sangat tidak baik, lho, untuk mentalmu. Sebisa mungkin, pastikan kamu fokus pada satu hal di satu waktu. Ini akan membantu membuat kamu jadi lebih mudah menuju tujuanmu, dan emosi negatif pun bisa dilepas.

Tidur yang berkualitas

Bukan hanya baik bagi kesehatan fisik, namun waktu tidur yang berkualitas akan berpengaruh juga pada kebaikan dan kesejahteraan mentalmu. Ada banyak penelitian yang mengatakan bahwa kurangnya waktu tidur yang berkualitas akan berefek pada suasana hati secara negatif.

Sekarang ini, banyak anak muda hingga dewasa yang kehilangan waktu tidur berkualitasnya karena begadang ataupun bermain gadget secara berlebihan. Sebaiknya, hindari begadang dan juga bermain gadget sebelum tidur, agar kamu mendapat waktu tidur yang berkualitas.

Konsumsi makanan bergizi seimbang

Satu lagi, kebiasaan baik yang bukan hanya berpengaruh untuk kesehatan fisik, tapi juga untuk mentalmu. Makanan-makanan bergizi seimbang yang kamu konsumsi setiap harinya, ternyata punya efek yang signifikan pada kesejahteraan mentalmu. makanan bergizi akan memicu pembentukan hormon yang berkaitan dengan perasaan bahagia.

Selain itu, konsumsi makanan bergizi seimbang akan membuat tubuhmu lebih sehat dan penampilan tubuh pun lebih baik. Kamu akan merasa lebih percaya diri, dan ini pun akan berkaitan dengan perasaan bahagia.

Olahraga yang teratur

Kata siapa olahraga rutin hanya bermanfaat bagi fisikmu saja? Olahraga rutin pun dapat membuat kesehatan mentalmu jadi lebih baik, lho. Ini karena, ketika berolahraga, tubuh akan memproduksi hormon yang memicu rasa senang dan bahagia.

Untuk menambah efeknya, kamu bisa melakukan olahraga di luar ruangan, di mana kamu bisa menghirup udara segar sembari melakukan aktivitas fisik. Lakukan ini secara rutin ya!

Tidak sulit kan untuk menjaga mental kita tetap sehat? Cara-cara di atas bisa kamu terapkan dengan mudah, demi kesejahteraan mentalmu kini dan nanti. Dapatkan informasi dan layanan obat dari Apotik Puji melalui Apotikpuji.id

Related posts

Ketahui Gejala, Penyebab BAB Berlendir dan Cara Mengatasinya

admin

Cara Menggunakan Test Pack yang Tepat

admin

10 Tanda Diabetes yang Tidak Disadari, Apakah Anda sedang Mengalaminya?

admin